Sultraonline, KENDARI – Sepuluh pengurus kecamatan (Pengcam) Persatuan Olahraga Domino Indonesia (PORDI) se – Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara mengikuti pelantikan bertempat di Warkop Raja Kendari, 25 Juni 2022.
Pelantikan pengurus kecamatan PORDI se-Kota Kendari dirangkaikan dengan Tournamen Domino Dr Abdul Rahman SH MH Cup – 1 berjalan tertib dan lancar. Diantara sepuluh pengcam diantaranya, Pengcam Pordi Wua-Wua, Kadia, Poasia, Puuwatu, Mandonga, Kendari Barat, Kambu, Abeli, Baruga dan pengcam Kendari.

Menurut Ketua Panitia Pelaksana Tournamen dan Pelantikan Pengcam yang sekaligus selaku Ketua PORDI Kota Kendari mengatakan, kesepuluh pengcam yang telah terbentuk kita amanahkan untuk melakukan konsolidasi organisasi PORDI di kecamatan untuk mengupayakan pembentukan Keluarga Domino Unggul (Gardu) sebanyak mungkin serta mengadakan iven pertandingan.
Selain Gardu tersebut, berfungsi sebagai sarana latihan atlit domino sekaligus mensosialisasikan peraturan organisasi yang berlaku baik dalam kepengurusan organisasi PORDI maupun terkait peraturan pertandingan, tatap tertib serta tugas menggelar pertandingan, tournament atau Liga Domino disetiap kecamatannya.
‘’ Ini tugas kita bersama untuk mengembangkan dan memajukan domino dipelosok wilayah Kota Kendari. Karena menjadi syarat dalam menciptakan atlit-atlit domino itu berasal dari Gardu sebagai tepat pembinaannya.’’ kata Ketua PORDI Kota Kendari, Muhammad Dedy, SH saat melantik seluruh pengcam PORDI se-Kota Kendari.

Diharapkan seluruh pengcam yang sudah terbentuk membuat program kerja dimana dalam program implementasinya untuk mengadakan Gardu-Gardu ditingkatan kelurahan maupun melaksanakan berbagai pertandingan secara periodic disetiap kecamatan dan PORDI Kota Kendari siap mendukung penyediaan kebutuhan baik pengaturan pertandingan maupun terkait kebutuhan wasit dan bekerjasama pihak ketiga dan atau sponsor kegiatannnya.
‘’ Dalam pembentukan Gardu ditingkat kelurahan pengcam dan pengurus kota siap saling membantu. Begitu juga terkait rencana pelaksanaan pertandingan kami pengurus kota akan bekerjasama pihak ketiga atau pihak sponsor dalam memenuhi kebutuhan setiap kegiatan ditingkat kecamatan maupun kelurahan demi mewujudkan cita-cita organisasi menjadikan domino sebagai salah satu cabang olahraga.’’jelasnya. (SOC/dem)
Discussion about this post